Kamis, 02 Februari 2017

jika hujan turun ada dua salam

ketika hujan turun
maka ia membawa dua salam
salam yang pertama
adalah salam anugrah dari ALLAH S.W.T
kepada hambanya
-anugrah yang diturunkan sangat luar biasa
-karena manusia tidak bisa hidup tanpa air
-karena kasih sayang Nya lah
-dia menurunkan air
-untuk kehidupan manusia
karena adanya air tumbuh-tumbuhan
bisa tumbuh dengan subur
sungai mengalir jernih
sumur terisi sehingga tidak kering
-karena anugrah ini manusia
-akan merasa sangat bahagia
-karena ALLAH
-masih sayang pada mereka
ketika hujan turun
maka ia akan membawa dua salam
salam yang kedua
adalah salam murka dari ALLAH S.W.T
kepada hambanya
-hujan yang seharusnya
-membawa berkah
-tapi disini hujan membawa mala petaka
-hujan menghancurkan segalanya
hujan menakuti semua manusia
hujan memberikan tangis air mata
hujan membanjiri jagat raya
hingga semua tenggelam dalam amukannya
-ini adalah peringatan
-ini adalah ketukan
-ini juga adalah kasih sayang ALLAH
janganlah kita membenci hujan
janganlah kita mencercanya
karena hujan adalah kasih sayang
serta peringatan kepada kita
akan segala nikmat yang kita peroleh
bersukur atau tidaknya kita
-nabi Muhamad pun saat hujan turun
-ia merasa senang tapi juga takut
-senang karena itu anugrah ALLAH
-dan takut
-karena takut hujan itu bisa jadi murka ALLAH
maka berdoa lah
saat hujan turun
allahuma sha'yiban nafi'an
ya ALLAH turunkanlah pada kami hujan yang bermanfaat
-dan saat hujan reda
-maka berdoa lah
-muthirna bi fadhlillahi wa rahmatih
-kita diberi hujan karena karunia dan rahmat ALLAH
karena ALLAH maha penyayang
dan ke Agungan
hanya milik Nya

Jumat, 27 Januari 2017

al qur'an yang mulai jauh

kau nyata
kau kampak
kau sempurna
kau luar biasa
-petuntuk yang nyata
-penerang dua dunia
-penghubung kehidupan dan kematian
meski kau hanya diam
meski kau kau hanya mendengar
tapi kelak kaulah bebicara dan menyampaikan
sedang kami yang hanya bisa diam dan mendengar
-kau selalu memperingatkan kami
-kau selalu menuntun kami
-tapi kami malah acuh tak acuh kepadamu
apa yang telah kami lakukan
apa yang telah terjadi kepada kami
-apakah kami tuli
-apakah kami buta
padahal sudah jelas apa yang kau sampaikan
tapi mengapa kami malah terlena
-mengapa kami terlena oleh kelap-kelipnya dunia
-lalu apakah fungsi dari petunjukmu
-jika kami terus berhalusiani
sadarkanlah kami
berikan kami cahayamu
lunakanlah hati kami
-wahai dzat yang agung
-kembalikan cahaya al qur'an ke hati kami
-agar kami bisa meraih cahayamu
agar kami kembali kepadamu dlm keadaan yang cuci
agar kami bisa meraih cintamu

suara rakyat untuk penguasa

di ufuk timur
kulihat cahaya orange
sinarmu begitu terang
seakan cahaya tanpa padam
-hangatnya sinarmu
-memberikan kenyamanan
-seakan menyelimuti dinginnya udara dingin
disitu kulihat semangat akan hidup
dari semakin terangnya cahayamu
seakan memaksa diri untuk bangit
dan berdiri seperti dirimu
-di ujung kepala sinarmu
-sangat terasa menyengat
-seakan memaksa diri ini untuk berhenti sejenak
-lalu berjuang keras bersamamu
berjuang keras melawan panasnya negri ini
yang lebih panas dari pada cahaya sinarmu
panas yang diselimuti noda2 kebohongan
oleh mereka yang punya wewenang
-dengarkanlah suara hati nurani kami
-kami para orang-orang yang membutuhkan uraian tanganmu
-bukan karena kami mengemis tapi karena kami mengharap keadilan
-keadilan-keadilan seperti yang kau janjikan
dengarkanlah teriakan kami dibawah terinya matahari
dan teriknya janji manis kalian
dengarkanlah wahai orang yang berteduh ditengah kesejukan
-lihatlah kami yang meronta karena janjimu
-lihatlah kami yang telah mempercayaimu
-lihatlah kami wahai pembuat janji
karena dirimu
karena mempercayaimu
karena ucapanmu
yang sangat terlalu manis
-akan tetapi mempunyai buah penderitaan
-dengarkanlah tangisan kami
-dengarkanlah rintihan kami
-dengarkanlah kami
kami hanya minta keadilan
seperti yang pernah kau janjikan
wahai para pemimpin negri
masihkah hati nurani mu terbuka
-raihlah tangan kami
-peganglah kami
-agar kami merasakan kebahagian
-dari semua janji-janjimu
dan apabila matahari mulai tampak diufuk barat
dengan cahaya orange perpisahan
kami selalu berdoa
jika cahaya orange itu datang lagi
-kami berharap keadilan itu
-kami bisa rasakan
-dan kebahagiaan menyelimuti kami
-karena kami mempunyai pemimpin yang melihat rintihan suara kami
karena seorang pemimpin ada
untuk melindungi kami
dan memberikan kebahagiaan pada kami
kami,,, kami para rakyatmu
rakyat bangsa indonesia


Kamis, 26 Januari 2017

indahnya cinta jika cinta berbalut ridha Nya

diatas kertas putih
mengukir kata
yang tergores dengan pena tinta hitam
-tertulis salam
-untuk kehidupan yang baru
bersenandung janji
di atas al qur'an
-terucapkan janji untuk dikau
-yang kan menjadi pelengkap kehidupan
gerbang cinta
penuh warna
berhias kebahagiaan
-indahnya cinta
-jika memasuki gerbang pernikahan
indahnya pernikahan
jika cinta
berbalut pada rahmat dan ridha Nya


Rabu, 25 Januari 2017

dibalik hitam putih cerita

diukuran bentuk yang tak seberapa
tapi tersimpan sesuatu yang luar biasa
-dibalik dua sisi warna
-tapi tersimpan beribu makna
terlihat biasa
tapi mempesona bentuknya
-tidak ada hiasan
-tapi sangat menawan
diukuran bentuk yang tak seberapa
tapi disitu ada senyuman
-di balik dua sisi warna
-sungguh membuat nyaman saat memandangnya
dibalik dua sisi warna yang berbeda
tapi saling berpadu
-hitam dan putih
-hitam dan putih yang menyejukan
hitam putih
hitam dan putih yang memberi senyuman
-disitu ada harapan
-disitu ada cerita
cerita yang belum pernah diceritakan
walau cerita tanpa coretan di atas kertas
akan tetapi tetap ada sebuah cerita
-hitam putih
-hitam putih yang tersimpan
-kan tetap terjaga rapi
hitam putih
hitam putih yang tersimpan
kan selalu mempunyai arti dan kenangan

Selasa, 24 Januari 2017

kagumku kepadamu

sederhana
tak terlihat mewah
tapi sangat bernilai
-tak tampak memcolok
-akan tetapi tampak sangat sempurna
tak berbalut kemewahan
tapi terpandang sangat menyejukan
-satu kali terlihat
-tapi sangat merindukan
bertemu dalam bisu
tanpa sepatah kata
tapi meninggalkan senyuman
-saat al kitab al qur'an kau pegang
-dan kau baca lalu kau hafalkan
-maka kemuliaan kan kau dapatkan
saat kau meninggalkan kesenangan
demi ilmu dan masa depan
maka ALLAH kan catatkan untukmu
rahmat an ridha Nya
-umur tak memanang kedewasaan seseorang
-tapi daya fikir dan tindakanmulah
-yang membuatmu terlihat dewasa
kesempurnaan itu
bukan menunjukan sebuah kemewahan
demi sebuah kegengsian
-tapi pada keseerhanaan
-ahklak dan daya pikir
-serta keimanan dan ketakwaan
karena kesederhanaanmu
al qur'an yang menyejukanmu
dan keimanan yang menemanimu
itulah yang membuat aku selalu kagum kepadamu

Senin, 23 Januari 2017

bidadari

seorang bidadari adalah
ia yang memakai jilbab
tapi bukan jilbab yang berhias agar terlihat menarik
akan tetapi jilbab yang sederhana nan panjang
yang menutup auratnya
-seorang bidadari aalah
-ia yang belajar al qur'an
-menjalankan yang iwajibkan kepadanya
-dan belajar ari as sunnah
seorang bidadari adalah
ia yang menjaga kata-katanya
karena setiap kata-katanya mempunyai arti
dan kata-katanya itu kelak akan dipertanggung jawabkan
-seorang bidadari adalah
-ia yang menjaga dirinya
-dari lawan jenis yang bukan muhrimnya
-dan menjaga ucapanya agar tidak menimbulkan fitnah
seorang bidadari adalah
ia yakin bahwa ALLAH adalah sumber dari segala cintanya
ia tidak khawatir soal cintanya
-karena suatu hari nanti
-disaat waktu yang tepat
-ada seorang laki-laki yang mencintainya
-lalu mendatangi rumahnya
-untuk meminang dirinya
seorang bidadari adalah
seorang wanita yang didalam hatinya
terukir nama ALLAH
sehingga segala cintanya hanya dari ALLAH
dan pada akhirnya untuk ALLAH
-karena seorang bidadari adalah
-kasih sayang, kelembutan, cinta
-yang telah ALLAH tanam dalam hati seorang wanita
-seorang bidadari dunia tetesan kebahagiaan dari surga